Masa kehamilan adalah sebuah fase yang menjadi impian dan dambaan setiap ibu atau istri. Pada masa ini ibu memerlukan banyak sekali informasi tentang hal-hal yang perlu dan tidak boleh dilakukan ketika ibu mengandung calon buah hati. Salah satu cara ibu memperoleh informasi tentang kehamilan ibu adalah melalui majalah ibu hamil. Majalah ini banyak sekali menyediakan informasi tentang kehamilan ibu hamil. Biasanya dalam majalah ini terdapat banyak sekali rubrik, mulai tentang makanan untuk ibu hamil, kegiatan yang boleh dilakukan oleh ibu hamil, pantangan untuk ibu hamil, bahkan hingga fashion tentang ibu hamil. Biasanya majalah ibu hamil yang bagus juga terdapat rubrik tanya jawab dengan dokter spesialis kandungan. Di rubrik tersebut ibu dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan tentang keluhan kehamilan ibu.
Di era yang sudah modern ini, media internet memang lebih nyaman digunakan untuk mencari informasi yang dibutuhkan. Beberapa majalah ibu hamil juga ada yang mulai memberikan layanan penjualan majalah berupa e-book, bisa juga kita sebut dengan e-magazine. Isi dan rubrik halaman dari majalah tersebut juga sama dengan versi cetaknya, namun untuk pembayaran biasanya kita diharuskan menggunakan kartu kredit. E-magazine tergolong lebih praktis dari majalah cetak, karena tentu selain tidak repot untuk dibawa kemana-mana, ia juga bisa di baca melalui smartphone atau tablet ibu hamil. Selain itu, kebiasaan menumpuk majalah di rumah yang pada akhirnya menjadi tidak berguna juga akan hilang.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa pada rubrik tanya jawab di majalah ibu hamil, akan ditangani langsung oleh dokter spesialis. Biasanya majalah-majalah yang menyediakan rubrik ini bekerja sama dengan dokter spesialis kandungan tersebut. Ibu hamil juga tidak perlu repot lagi untuk pergi ke dokter spesialis apabila ibu malas untuk pergi ke dokter spesialis. Namun rubrik ini juga memiliki kelemahan, yaitu tidak semua pertanyaan ibu hamil akan dijawab dan ditayangkan di majalah tersebut. Selain itu, apabila bertanya melalui rubrik ini, ibu juga harus sabar menanti tanggal terbitnya majalah tersebut. Namun, tetap saja, majalah untuk ibu hamil ini akan memberikan informasi yang penting bagi ibu yang sedang hamil, terutama bagi ibu yang baru pertama kali mengalami hamil dan hanya mempunyai sedikit informasi kehamilan.
0 komentar:
Posting Komentar